Blog resmi Google di Indonesia
Cari tahu apa yang sedang dilakukan Google di Indonesia
Selamat untuk dua game developer dari Indonesia yang baru saja lulus dari Indie Games Accelerator 2019!
Thursday, December 12, 2019
Kiri : Garibaldy Wibowo Mukti (Nightspade) dan Reza Febri Nanda (Maentrus Digital Lab).
Dua developer game dari Indonesia, yaitu Maentrus Digital Lab dan Nightspade berhasil terpilih menjadi perwakilan Indonesia dalam ajang
Indie Games Accelerator 2019
. Tahun ini, sebanyak 30 developer dipilih dari 1.750 aplikasi di 37 negara dan wilayah.
Maentrus Digital Lab merupakan developer game yang didirikan di Jakarta pada tahun 2015 dan telah membuat beragam game, salah satunya adalah
Gryo Buster
yang merupakan online spinning top game versus AI. Lain halnya dengan Nightspade, developer games asal Bandung ini telah berdiri sejak 2011 dan telah mendapat berbagai penghargaan seperti “Defold Award” tahun 2015.
Indie Games Accelerator (IGA) adalah program enam bulan untuk startup game top dari pasar negara berkembang yang ingin membangun bisnis yang sukses dan mencapai potensi penuh mereka di Google Play. Selain mendapatkan pelatihan serta mentorship dari pakar top Google dan industri games, Maentrus Digital Lab dan Nightspade juga berpeluang untuk memamerkan karyanya di Google Play, mendapatkan kredit Google Cloud Platform dan Firebase senilai US$ 20.000, 1 ponsel Google Pixel untuk pengujian produk, serta beragam kesempatan lainnya untuk meningkatkan potensi dari para developers.
30 developer dari berbagai negara merayakan kelulusan di Indie Games Accelerator 2019
Setelah mengikuti bootcamp pada 29 Juli hingga - 2 Agustus 2019 lalu,
hari ini ketiga puluh game developers merayakan kelulusannya dari Class of 2019 Indie Games Accelerator, selamat kepada seluruh developer terpilih atas kelulusannya!
Perlindungan sandi yang lebih baik di Chrome
Wednesday, December 11, 2019
Banyak dari kita yang pernah terkena
malware
, mendengar berita tentang pembobolan data, atau bahkan pernah menjadi korban
phishing
, yaitu ketika ada situs yang mencoba memanipulasi Anda agar memasukkan sandi dan informasi sensitif lainnya. Semuanya itu membuat keamanan data menjadi perhatian utama banyak orang di seluruh dunia. Chrome sudah dilengkapi dengan perlindungan keamanan, dan sekarang kami telah memperluas perlindungan itu.
Chrome memperingatkan Anda jika sandi Anda telah dicuri
Ketika Anda mengetikkan kredensial Anda di sebuah situs, sekarang Chrome akan menampilkan peringatan apabila nama pengguna dan sandi Anda telah dibocorkan melalui pencurian data di situs atau aplikasi tertentu. Lalu Chrome akan menyarankan agar Anda menggantinya di semua tempat nama pengguna dan sandi itu digunakan.
Jika kredensial Anda bocor, kami menyarankan agar Anda segera mengubahnya
Awalnya Google memperkenalkan
teknologi
ini di permulaan tahun ini sebagai ekstensi Pemeriksaan Sandi. Pada bulan Oktober, fitur ini dijadikan bagian dari
Pemeriksaan Sandi di Akun Google Anda
, di mana Anda bisa memindai sandi yang Anda simpan kapan saja. Sekarang, fitur ini telah berevolusi sehingga bisa menampilkan peringatan saat Anda menjelajahi web menggunakan Chrome.
Anda bisa mengontrolnya di Setelan Chrome, di bagian Sinkronisasi dan Layanan Google. Untuk saat ini kami meluncurkannya secara bertahap ke semua pengguna yang
login
ke Chrome sebagai bagian dari perlindungan layanan Safe Browsing.
Proteksi terhadap
phishing
secara
real-time
Layanan
Safe Browsing
dari Google memiliki daftar situs-situs tidak aman yang terus diperbarui dan dibagikan dengan para
webmaster
atau
browser
lainnya untuk menjadikan web lebih aman. Daftar ini diperbarui setiap 30 menit dan melindungi 4 miliar perangkat setiap harinya dari berbagai ancaman keamanan, termasuk
phishing
.
Daftar Safe Browsing
telah mendeteksi
semakin banyak situs
phishing
Namun, sebagian dari situs
phishing
bisa lolos dalam jeda waktu 30 menit itu, entah dengan cepat-cepat berpindah domain atau dengan menghindari
crawler
kami. Chrome sekarang menyediakan proteksi terhadap
phishing
secara
real-time
di desktop, dengan memberikan peringatan saat Anda mencoba mengakses situs yang berbahaya. Peringatan ini muncul dalam 30% lebih banyak kasus. Awalnya kami meluncurkan proteksi ini ke semua pengguna dengan mengaktifkan setelan
Jadikan penelusuran dan penjelajahan lebih baik
di Chrome.
Perluasan proteksi prediktif terhadap
phishing
Jika Anda
login
ke Chrome dan mengaktifkan
Sinkronisasi
,
proteksi prediktif terhadap
phishing
memberikan peringatan jika Anda memasukkan sandi Akun Google Anda di situs yang kami curigai melakukan
phishing
. Proteksi ini sudah aktif sejak 2017, dan sekarang kami memperluas fiturnya.
Sekarang kami akan melindungi sandi Akun Google Anda jika Anda
login
ke Chrome, meskipun jika
Sinkronisasi tidak diaktifkan
. Selain itu, fitur ini akan melindungi semua sandi yang Anda simpan di pengelola sandi Chrome. Ratusan juta pengguna sekarang akan lebih terlindungi dengan adanya jenis peringatan baru ini.
Peringatan ini muncul jika Anda memasukkan sandi yang tersimpan di pengelola sandi Chrome di situs yang melakukan
phishing
Perangkat Anda dipakai bersama? Kini lebih mudah untuk melihat profil Chrome mana yang sedang dipakai
Kami menyadari bahwa banyak orang memakai komputer secara bersama menggunakan beberapa profil. Untuk membantu Anda agar selalu tahu profil siapa yang sedang Anda gunakan—misalnya, saat Anda membuat dan menyimpan sandi di pengelola sandi Chrome—kami mengubah cara profil ditampilkan.
Di desktop, Anda akan melihat profil yang sedang aktif ditampilkan dalam cara baru, sehingga Anda bisa yakin bahwa sandi Anda disimpan di profil yang tepat. Perubahan ini hanya bersifat visual dan tidak akan mengubah setelan Sinkronisasi Anda. Kami juga mengubah tampilan menu profil: kini, berganti profil lebih mudah dan ada indikasi jelas apakah Anda
login
ke Chrome atau tidak.
Indikator
login
yang baru
Salam dari Munich
Sebagian besar dari teknologi ini dikembangkan di
Google Safety Engineering Center
(GSEC), sebuah pusat kolaborasi para ahli dan
engineer
di bidang produk privasi dan keamanan yang berbasis di Munich dan dibuka mulai bulan Mei. GSEC adalah rumah bagi tim-tim
engineer
yang membuat banyak dari fitur keamanan yang ada di
browser
Chrome. Kami akan terus mendukung tim kami yang ada di seluruh dunia agar bisa menyajikan pengalaman menjelajah internet yang seaman mungkin bagi semua orang, dan kami akan menghadirkan lebih banyak fitur baru untuk meningkatkan privasi dan keamanan Chrome di 2020.
Semua fitur ini akan diluncurkan secara bertahap dalam beberapa pekan ini. Jika ingin tahu cara kerja fitur-fitur tersebut, Anda bisa mempelajarinya lebih lanjut di
blog Google Security
.
Saatnya untuk Rewind 2019!
Friday, December 6, 2019
Berikut adalah video dan kreator YouTube favorit Indonesia tahun ini
Tahun 2019 hampir berakhir, dan Anda pasti sudah tahu..
Inilah saatnya untuk #YouTubeRewind
! Di penghujung tahun ini, YouTube mengumumkan video paling
trending
yang menarik perhatian masyarakat Indonesia. Tahun lalu, video
edutainment
dan lagu
cover
lokal ada di urutan teratas. Tahun ini diisi dengan video positif yang kreatif, yang membuat Anda tertawa, menangis, menari, dan merasa senang.
Inilah momen-momen yang paling banyak ditonton, dikomentari, dan dibagikan oleh orang Indonesia di tahun 2019:
Video Paling
Trending
di Indonesia
1.
Prabowo VS Jokowi - Epic Rap Battles Of Presidency
2.
Kartun Lucu - Kisah Aneh saat Berkemah!
3.
TINGKAH LAKU BETI DI PUASA PERTAMA
4.
GOKIL!! BUKA PUASA PAKE 15 KFC DI CAMPUR 2 BOTOL SAOS SAMYANG NUCLEAR
5.
The Onsu Family - Hari Pertama Betrand Sekolah
6.
Kasus VIRAL KKN di DESA PENARI! (RANGKUMAN SEMUA VERSI) | #NERROR
7.
Dibalik suara imutnya, Ziva bisa membuat semua juri terpukau - AUDITION 1 - Indonesian Idol 2020
8.
MERRY PAMIT SETELAH 13 TAHUN BEKERJA…
9.
CERITA KEHIDUPAN EPS.18 - MANCING EMOSI
10.
KEJUTAN SPESIAL, SULE & ANDRE DATENG KE OVJ | OPERA VAN JAVA (17/04/19) PART 2
Video Musik Paling
Trending
di Indonesia
Di 2019, kita terpukau dengan rilis-rilis global terbesar tahun ini. Kita ikut menyanyikan ‘Boy With Luv’ dan bergoyang mengikuti lagu Señorita. Namun, artis lokal Indonesialah yang sukses “bikin baper” di tahun ini dengan lagu hit seperti “Cinta Luar Biasa” dan “Hanya Rindu”.
1.
Cinta Luar Biasa - Andmesh Kamaleng
2.
GEN HALILINTAR - ZIGGY ZAGGA (Music Video) | 11 Kids + Parents
3.
BLACKPINK - 'Kill This Love' M/V
4.
Alan Walker, Sabrina Carpenter & Farruko - On My Way
5.
Andmesh - Hanya Rindu (Official Music Video)
6.
KARTONYONO MEDOT JANJI " Official Video Klip " DENNY CAKNAN
7.
BTS (방탄소년단) '작은 것들을 위한 시 (Boy With Luv) feat. Halsey' Official MV
8.
Shawn Mendes, Camila Cabello - Señorita
9.
ZAYN, Zhavia Ward - A Whole New World (End Title) (From "Aladdin")
10.
Judika - Cinta Karena Cinta | Official Music Video
Lihat playlist lengkap Video and Video Musik Paling
Trending
di sini
.
Kreator Baru Terpopuler Indonesia
Baru di tahun ini, #YouTubeRewind juga mengamati pertumbuhan
channel-channel
lokal untuk mengungkap 10 Kreator YouTube Baru Terpopuler Indonesia di 2019 -- yaitu mereka yang memulai
channel
-nya di tahun ini dan meraih pertumbuhan jumlah
subscriber
terbesar. Dari Tami Aulia, seorang mahasiswi di Yogyakarta yang lahir dan dibesarkan di Lombok, hingga Raden Rauf yang gemar membagikan tips tentang hubungan, keluarga, dan fotografi di
channel
-nya.
Banyak dari kreator-kreator YouTube ini meninggalkan genre tradisional dan menciptakan suara unik mereka sendiri.
1.
Rumah Ricis
2.
Tami Aulia Live Acoustic
3.
Chika Lutfi
4.
Tasyi Athasyia
5.
Billy Syahputra
6.
Hendric Shinigami
7.
NAYofficial
8.
Raden Rauf
9.
Windah Basudara
10.
Alfy Saga
Ini juga saatnya bagi video Rewind kami. Tahun lalu, kami berhasil membuat video yang paling tidak disukai di sepanjang sejarah YouTube. Jadi, tahun ini kami melakukan pendekatan yang berbeda dan berusaha sungguh-sungguh memahami apa yang sebenarnya Anda sukai, agar kami bisa secara global menyaring video dan kreator yang paling banyak Anda sukai, bagikan, dan tonton, mulai dari video tentang game terpopuler hingga tutorial kecantikan yang harus dicoba, serta bintang-bintang baru.
Tonton video lengkapnya di bawah ini dan kunjungi situs Rewind kami [
link
] untuk mengenal para kreator dan artis yang paling berpengaruh di 2019.
Buat Cerita Versi Kamu di Google Earth
Monday, December 2, 2019
Siapa yang tak suka bercerita? Mulai dari sharing pengalaman pribadi, hingga informasi yang bermanfaat dan menginspirasi. Hal tersebut dimanfaatkan oleh Google Earth dimana pada November 2019 lalu Google Earth meluncurkan sebuah fitur yang memungkinkan siapapun untuk bercerita mengenai apapun di Google Earth. Pengguna dapat membuat proyek dengan tambahan narasi dan gambar, sembari memetakan lokasi di seluruh dunia. Kemudian, Google Earth akan menyajikannya sebagai cerita yang menarik dan membuat pembaca dapat dengan mudah berpindah lokasi sesuai alur cerita sang kreator.
Tools baru ini, sudah dimanfaatkan oleh beberapa pengguna di Indonesia untuk berbagi cerita mengenai banyak hal. Dua diantaranya adalah Rita Jhon Harsono yang bercerita mengenai sejarah batik di Indonesia dan Suparman Elmizan yang bercerita mengenai usaha dalam meningkatkan tingkat pendidikan di kawasan Bantargebang.
Rita Jhon Harsono dan
Suparman berfoto bersama
Cerita batik di seluruh Indonesia
Melalui tajuk
Indonesian Batik: Beauty in Diversity
yang ditulisnya di Google Earth, Rita bercerita mengenai perjalanan sejarah batik di Indonesia, persebaran, serta beragam motif batik dan makna yang terkandung di dalamnya. Rita juga menceritakan 9 kota pengrajin batik di Indonesia lengkap dengan sejarah dan corak khas dari tiap kota. Kesembilan kota tersebut termasuk, Yogyakarta, Surakarta, Pekalongan, Bali, Cirebon, Lasem, Madura, Aceh, dan Bengkulu.
Indonesian Batik: Beauty in Diversity
yang ditulis oleh Rita Jhon Harsono di Google Earth
Batik telah ditetapkan sebagai "
Masterpieces of the Oral and the Intangible Heritage of Humanity
" dari Indonesia oleh UNESCO sejak 2 Oktober 2009. Batik merupakan kombinasi dari teknik, simbolisme, dan budaya yang datang bersama sebagai cerminan keragaman Indonesia. Ini juga menunjukkan bagaimana budaya luar, seperti India dan Cina, mempengaruhi budaya Indonesia, dilihat melalui pola yang berbeda. Saat ini, Batik Indonesia tidak hanya digunakan sebagai bagian dari tradisi tetapi terlibat dalam begitu banyak pengaturan modern seperti pakaian dan furnitur modern.
Narasi pendidikan di Bantargebang, Bekasi
Berbeda dengan Rita, Suparman bercerita mengenai fenomena kehidupan di Bantargebang melalui tajuk
Bantargebang: The Power of Education Among the Piles of Waste
, tempat tinggal 122.710 orang dengan luas 1.843.890 hektar. Populer karena sampahnya. Bantargebang merupakan Tempat Pengelolaan Sampah Terpadu (TPST) yang merupakan tempat utama pembuangan sampah dari seluruh wilayah Jakarta. Melalui Google Earth, Suparman bercerita mengenai asal muasal dipilihnya daerah bantar gebang sebagai TPST, isu sosial, dan yang ditekankan oleh Suparman di ceritanya adalah masalah edukasi. Minimnya kesadaran penduduk sekitar akan edukasi mendorong berbagai pihak untuk membuat sebuah gerakan guna meningkatkan angka edukasi di sekitar Bantargebang.
Melalui cerita
Bantargebang: The Power of Educational Community Among the Piles of Waste
Suparman membagikan fenomena pendidikan di Bantargebang
Langkah Mudah Membuat Cerita di Google Earth
Anda dapat membuat cerita versi Anda sendiri di Google Earth dan eksplorasi berbagai sudut pandang menarik untuk dibagikan. Sebelum memulai membuat cerita, ada baiknya Anda menentukan tema tulisan, melakukan riset terhadap tema dan topik yang menurut Anda menarik, menentukan alur cerita, setelah itu dikemas dengan tampilan yang bagus.
Berikut adalah langkah-langkah yang dapat Anda lakukan untuk membuat cerita di Google Earth:
1. Masuk ke
https://earth.google.com/web/
.
2. Klik menu project dan buat project baru.
3. Eksplorasi atau bisa cek detailnya di
sini
.
4. Bagikan ceritamu untuk dinikmati bersama-sama dengan fitur share yang sudah built-in dengan Google Earth.
Google mengumumkan Creators for Change tahun 2020
Monday, November 25, 2019
Ekonomi internet Indonesia telah tumbuh sebesar 49% per tahun sejak 2015, tercepat di Asia Tenggara menurut
laporan eConomy Southeast Asia
terbaru dari Google, Temasek, dan Bain and Company. Transformasi digital adalah elemen penting bagi masa depan Indonesia dan transisi ini penting sekali untuk didukung. Itulah sebabnya di acara
Google for Indonesia
hari ini, kami berfokus pada bagaimana teknologi dapat membantu rakyat Indonesia dalam kehidupan mereka sehari-hari.
Clarin Hayes, Najwa Shihab, Menjadi Manusia, dan Skinny Indonesian 24 merupakan duta Creators for Change 2020
Namun, kita perlu membedakan inovasi yang bertanggung jawab. Perusahaan-perusahaan teknologi harus mempromosikan manfaat teknologi dan membantu mengatasi tantangannya.
Misi kami di Google adalah menjaga keamanan
online
pengguna, dimulai dengan mendesain alat-alat yang mudah dipakai sehingga pengguna bisa membuat pilihan sendiri terkait privasi dan keamanan digital mereka. Contohnya adalah cara-cara baru untuk menggunakan aplikasi kami seperti mode Samaran di Maps dan opsi hapus data otomatis, termasuk Histori Lokasi, penelusuran, serta aktivitas lainnya.
Putri Alam, Head of Government Affairs & Public Policy Google Indonesia dalam acara G4ID 2019
Misi ini tidak hanya mencakup produk kami saja melainkan juga komunitas tempat kami berpartisipasi. Itulah mengapa penting untuk mengembangkan program-program yang membantu pengguna menilai sendiri hal-hal yang mereka lihat di internet dan membuat pilihan yang lebih aman. Bagi Google, fokus pertama kami di Indonesia adalah edukasi, yaitu membantu pengguna tahu cara berinternet yang aman dan menilai secara sehat apa yang mereka baca di internet.
Mengapa edukasi penting? Karena sebelum bisa mengambil keputusan untuk mengambil tindakan preventif, pengguna harus paham dulu hal-hal yang dasar. Lewat kerja sama dengan Kementerian Kominfo, Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN), dan teman-teman dari LSM, kami memulai sebuah kampanye kesadaran akan keamanan di internet, yaitu
#JagaPrivasimu
. Kampanye ini dirancang untuk membantu orang-orang memahami privasi, perlindungan, dan keamanan
online
sehingga bisa punya kendali atas pengalaman
online
mereka sendiri.
Kami menampung kreativitas dan energi kaum muda Indonesia lewat sebuah lomba membuat komik dengan tema 10 tips keamanan
online
. Ada 370 karya yang masuk, dan kami mendapat kesempatan untuk mendengarkan di antaranya Ayub S. Albana, yang ikut berpartisipasi karena ingin membuat referensi yang menyenangkan dan menarik bagi orang-orang di daerah terpencil di seluruh Indonesia. Komiknya sangat menghibur, yaitu tentang bocah kampung bernama Gondes yang mendapatkan pelajaran dari kebiasaannya menggunakan teknologi secara sembarangan, sehingga akhirnya kapok.
Edukasi juga berperan dalam menilai informasi
online
. Bersama
Mafindo
, kami membantu komunitas-komunitas lokal di Indonesia mengenali informasi yang tidak benar. Mereka mengadakan serangkaian
workshop
di 16 kota untuk mengajarkan cara mendeteksi berita palsu, seperti memakai Reverse Image Search untuk mengecek apakah sebuah foto dipakai dalam konteks yang tidak benar. Bagi Anda yang ingin ikut belajar, Mafindo juga sedang membuat 10 video edukasi yang
akan segera tayang di
channe
l YouTube mereka
.
Setelah edukasi, cara kedua untuk mewujudkan tanggung jawab ini adalah berkolaborasi dengan pihak-pihak berpengaruh untuk membuat lebih banyak konten
online
yang aman dan positif yang bisa diakses oleh orang Indonesia.
Tentu saja, sebagai sumber informasi yang sangat penting bagi seluruh warga Indonesia, media masuk dalam kategori ini. Untuk meningkatkan kualitas berita dan informasi yang disampaikan pada warga Indonesia, pada tahun 2018 kami meluncurkan Google News Initiative Training Network, bekerja sama dengan Internews dan Alliance of Independent Journalists (AJI). Sejak program ini dimulai, kami telah melatih hampir 7.300 jurnalis, mahasiswa jurnalisme, dan awak media dari 579 kampus dan organisasi berita. Upaya ini sudah mulai menunjukkan dampaknya dalam dunia pers Indonesia, terutama saat terjadi bencana, di mana informasi palsu mudah sekali menyebar. Para jurnalis dengan teliti menggunakan teknik-teknik yang sudah mereka dapatkan dalam pelatihan untuk tidak menerbitkan informasi sebelum diverifikasi dan juga berkolaborasi dengan sesama redaksi berita lain untuk melakukan hal itu.
Meskipun sudah ada kemajuan, budaya internet terbuka di zaman ini berarti bahwa semua orang, bukan hanya jurnalis, bisa membuat konten dan menyuarakan pendapat. Maka penting bagi kita untuk membantu mereka menyebarkan pesan yang positif.
Ada banyak suara positif di YouTube yang berusaha mengupas isu-isu sosial yang sulit serta menggalakkan kesadaran, toleransi, dan empati lewat
channel
mereka. Untuk lebih menggaungkan pesan mereka, tiga tahun lalu kami meluncurkan program
YouTube Creators for Change
dengan hasil yang mengagumkan.
Dan, hari ini, kami mengumumkan bahwa program
Creators for Change
ini terus dilanjutkan dengan fokus pada Keamanan
Online
, terutama terkait isu-isu seperti
cyberbullying
, ujaran kebencian, perlindungan perempuan, dan ekstrimisme. Untuk itu kami ingin memperkenalkan keempat duta Creator for Change untuk tahun 2020, yaitu: Najwa Shihab, Skinny Indonesian 24, Clarin Hayes, dan Menjadi Manusia. Di samping itu kami juga akan terus berusaha memupuk lebih banyak kreator positif yang memberikan inspirasi bagi seluruh rakyat Indonesia agar bisa menjadi yang terbaik.
Pengalaman berinternet seharusnya bermanfaat serta memperkaya pengetahuan kita dan Google bangga bisa menjadi bagian dari upaya untuk memampukan pengguna, menguatkan mereka yang lemah, dan mendukung mereka yang membuat internet lebih positif. Inilah cara terbaik untuk memanfaatkan teknologi dan
Maju Sama-Sama
.
Labels
#Google4ID2018
#rutekhususmotor
#YouTubeRewind
AI
AI Challenge
Akun Google
Alifah Ratu Saelynda
Andi Zuhaerini
Android
art camera
Asian Games
Asisten Google
Atta Halilintar
Bahasa Jawa
Bahasa Sunda
batik
Beasiswa
BumperAds
cardboard
cloud
consumerinsights
Copyright
Copyright Match Tool
Creators For Change
Datally
Developer
Developer Student Clubs
Developers
Dicoding
Doodle
Ekonomi Internet
Ekosistem Leuser
Faculty Training
ganjil genap
GiniGiniGoOnline
GNI YouTube
google
Google Account
Google Ad Manager
Google Ads
Google Assistant
google bisnisku
Google Developers
Google Developers Kejar
Google Developers Kejar 2018
Google Earth
Google Go
Google Indonesia
Google Maps
Google Marketing Platform
google my business
Google News
Google News Initiative
Google Penelusuran
Google Photos
Google Play
Google Play Protect
Google Search
Google Translate
Google Untuk UKM
Google Untuk UKM 2018
Google.org
googlecloud
googlecloudplatform
Googlesearch
HAkA
Iklan YouTube
Indonesia Android Kejar
Internet Economy
IWAPI
Job on Google Search
Kartu Hadiah
Kementerian Perindustrian
konsumen
Leaderboards
Lunar New Year
Machine Learning Crash Course
Made with AI
MajuRameRame
monas
Motor
Mudik
navigasi
Next Billion Users
Otomotif
Photoscan
Putri Sudewi
Ramadan
retail
riset
rute khusus motor
Sahabat Go Digital
sangiran
Search
ShadowPlay
Student Developer Clubs
Temasek
TensorFlow
Think with Google
thinkwithgoogle
travel
UKM lokal
YouTube
Youtube Creators
YouTube FanFest
YouTube FanFest Live Show
YouTube FanFest Showcase
YouTube Go
YouTube Indonesia
YouTube Kids
YouTube Music Session
YouTube NextUp
YouTube Pop
YouTube Pop-up Space
YouTubeAds
YTFFID
Archive
2019
Dec
Nov
Oct
Sep
Aug
Jul
Jun
May
Apr
Mar
Feb
Jan
2018
Dec
Nov
Oct
Sep
Aug
Jul
Jun
May
Apr
Mar
Feb
Jan
2017
Dec
Nov
Sep
Aug
Jul
Apr
Mar
Feb
2016
Dec
Nov
Oct
Feed